5 Tahun yang Lalu Sepasang Suami Istri Menyelamatkan Seekor Anjing dan Lihat Balas Budi yang Diperbuatnya!

5 Tahun yang Lalu Sepasang Suami Istri Menyelamatkan Seekor Anjing dan Lihat Balas Budi yang Diperbuatnya!

Baca Juga


Dewasa ini hewan peliharaan menjadi sesuatu yang sangat digemari oleh kebanyakan orang. Nah Sobat Cerpen, kalau kamu adalah seseorang yang cinta anjing, berita ini harus kamu lihat!
Di suatu tempat di kota Taoyuan, Taiwan, ada sebuah kios buah yang sangat unik dimana kios ini tidak dijaga oleh seseorang tetapi seekor anjing yang bernama Toto.
Toto yang tahun ini berumur 5 tahun memiliki tanggung jawab yang sangat besar. Jika majikannya sang pemilik toko ada di tempat, Toto akan duduk diam di pinggir kios mengamati orang-orang. Jika majikannya pergi, Toto akan "menggantikan" majikannya untuk menjajakan dagangan.
Pemilik kios ini pada awalnya mengira Toto melompat ke atas kursi bos untuk bermain, namun setelah beberapa kali Toto melakukannya, pemilik kios ini baru mengetahui bahwa Toto sedang bersungguh-sungguh bekerja. Jika ada pelanggan yang datang, Toto akan menggonggong untuk memberitahu, "Ada pelanggan yang datang!"
Atau jika ada pelanggan yang ingin membayar barang belanjaannya, Toto akan menggonggong 2 kali untuk memanggil pemilik kios supaya menerima uangnya. Pelanggan yang datang merasa Toto adalah seekor sahabat yang luar biasa dalam membantu usaha dagang.
Pasutri pemilik kios ini berkata bahwa bahwa Toto hampir saja kehilangan nyawanya saat ditemukan. Saat itu langit sedang hujan ketika pasutri ini melihat seekor anjing betina melahirkan tak jauh dari kios mereka. Pasutri ini memiliki 5 orang anak yang harus mereka hidupi namun karena tidak tega melihat nyawa kecil ini kedinginan, kelaparan, dan mati, mereka pun memutuskan untuk membawanya pulang, menamainya Toto, dan menganggap mereka seperti anak mereka sendiri, bertumbuh bersama dengan "kakak-kakak"nya. Sekarang Toto menggunakan cara ini untuk membalas budi manusia yang sudah menolongnya.
Anjing adalah hewan yang pada dasarnya baik. Kalau kita baik terhadapnya, ia juga akan baik terhadap kita. Sobat Cerpen tidak peduli hewan malang apapun yang ada di jalan di dekat rumahmu, jangan ditelantarkan ya. Karena mungkin saja perbuatan kecil kita akan menyelamatkan sebuah nyawa!

Related Posts

5 Tahun yang Lalu Sepasang Suami Istri Menyelamatkan Seekor Anjing dan Lihat Balas Budi yang Diperbuatnya!
4/ 5
Oleh